Intel Media News, Pandeglang.
Bupati Kabupaten Pandeglang, Propinsi Banten, Dewi Setiani, Pada saat melantik pengurus Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) dan Posyandu, menyampaikan, PKK dan Posyandu memiliki peran strategis dalam peningkatan pemberdayaan keluarga.
"PKK dan posyandu sebagai mitra pemerintah, berperan aktif dalam memberdayakan keluarga, meningkatkan kualitas hidup masyarakat, serta mendukung program pembangunan daerah dan program strategis nasional terutama dalam bidang kesehatan, Pendidikan, dan ekonomi keluarga," demikian disampaikan Bupati Dewi saat melantik pengurus TP-PKK dan Posyandu di Pendopo Pandeglang, Rabu (19/3/ 2025 ).
Menurutnya Dewi, pengurus posyandu kini diberi mandat, untuk melaksanakan 6 (enam) bidang Standar Pelayanan Minimal (SPM) yaitu Pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan, trantibum-linmas serta bidang sosial.
"Ini akan menjadi pilar Utama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat untuk mensukseskan TUJUAN pembangunan berkelanjutan pemerintah daerah untuk dapat hidup sejahtera dan setara," ujar Dewi.
Lebih lanjut Bupati Pandeglang mengatakan, pelaksanaan program-program tersebut tidaklah sekadar sebuah tugas rutin, melainkan sebuah misi besar yang membutuhkan kolaborasi dan dedikasi serta keikhlasan hati dari seluruh elemen baik pengurus maupun mitra kerja.
"Pentingnya kolaborasi dengan berbagai pihak, baik pemerintah daerah, organisasi masyarakat, maupun sector swasta. Dengan Sinergi yang baik, kita dapat mencapai TUJUAN Bersama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Kabupaten Pandeglang," ujarnya.
Sementara Ketua TP-PKK Kabupaten Pandeglang Rina Fahmi mengatakan, jabatan yang ia emban saat ini adalah sebuah tanggung jawab besar, Oleh karenanya semua dituntut untuk bekerja dengan penuh dedikasi, kebersamaan, dan komitmen yang tinggi.
" marilah kita Bersama-sama menyusun program kerja yang efektif, inovatif, dan tepat sasaran, Juga kita harus mampu menyesuaikan program PKK dengan kebutuhan nyata di masyarakat, terutama dalam mendukung pembangunan daerah maupun nasional," papar Rina.
Rina juga mengajak seluruh pengurus, untuk terus meningkatkan koordinasi dan Sinergi dengan berbagai pihak, baik pemerintah, Lembaga sosial, maupun masyarakat luas.
"Agar program yang jalankan memberikan manfaat nyata bagi keluarga dan masyarakat, kami sebagai pengurus tim penggerak PKK dan Pembina posyandu membuka selebar-lebarnya kepada seluruh elemen yang ingin bekerja sama, untuk mengembangkan ide dan gagasannya," harap Rina.
Sementara Tina Wati Andrasoni, Ketua TP-PKK Provinsi Banten menyampaikan, ini merupakan momentum untuk membangun perubahan nyata bagi Kesejahteraan masyarakat.
"Saya yakin dengan dedikasi dan semangat Ibu sekalian, gerakan PKK dan Pembina Posyandu akan semakin maju dan berdampak luas bagi masyarakat," terang Tina Wati.
Dikatakan Tinawati Andrasoni, sebagai mitra kerja pemerintah, PKK dan tim Pembina posyandu, dapat bersinergi pada berbagai program prioritas nasional, yang tertuang pada visi Presiden Republik Indonesia dan visi Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Banten.
"Saya berharap ibu-ibu ketua tim penggerak PKK dan ketua tim Pembina posyandu serta segenap jajaran pengurus, dapat memetakan prioritas programnya terkait ketahanan pangan, pemberdayaan ekonomi keluarga, pemberian makanan bergizi, dan peningkatan pelayanan posyandu sesuai bidang standar pelayanan minimal," pungkas Tina.
( Red ).
Hote Line : 0831-7679-5318
REDAKSI :
Pimpinan perusahaan/penanggung jawab
Agung Purnama
Penasehat Hukum:
B Wiwit wijarnako, SH
Pembina Penasehat :
Usoy Suryaman,S.Pd.M.Pd
Abah M Oyim.M,SE.MB
pimpinan REDAKSI :
Agung Purnama
Pembina :
Azizi, S.Pd
Rosad,S.Pd
H Mahrus Haerudin, M.Pd
Suyanto,S.Pd
TB.Encep suparman
Liputan khusus NKRI :
Roni Sukroni
Kaperwil NKRI :
H. IMRON
Liputan NKRI :
Agil Aditiya
Ryan
H Nufus
Kepala Perwakilan Banten :
Ajat Sudrajat
Liputan Banten :
Nino Patriandi
Wawan kiwong
Sutardi
IKA KARTIKA D
SILVI SEVILLA
Liputan Lebak :
Duyoh
Kabiro Kab.Pandeglang :
Muslim,SE ( Ocim )
Liputan Kab Pandeglang:
Eva Muhaibah
Muhammad Ombi
SUDOMO
Mira
Dadang
Rani fitriani
Kota Cilegon:
Kabiro Kab/Kot Serang :
Acai Humaedi
Liputan Kab/Kot serang :
Saepul
Saipul Ibrahim
Hasun ( HW-77 )
Anwarudin
Chamim
Wandi
Muhammad yusuf
Arief Yuda prawira
https//intelmedianews.com
UNTUK LAYANAN:
IKLAN, PROFILE, KEGIATAN.
UNTUK PEMBERITAAN,
HUBUNGI NOMOR : 0831-7679-5318
0 komentar:
Posting Komentar